News

GEBYAR KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA SMA ALBANNA

Dalam merayakan Hari Kemerdekaan Ke-77 Republik Indonesia SMA Albanna mengadakan kegiatan Gebyar Kemerdekaan Ke-77 Republik Indonesia pada tanggal 15-16 Agustus 2022. Kegiatan Gebyar Kemerdekaan Ke-77 Republik Indonesia diisi dengan pawai kemerdekaan dan lomba-lomba.

Pawai Kemerdekaan dibuka langsung oleh Ketua Yayasan Albanna Bapak Saifuzzuhri, S.E. serta dihadiri oleh Direktur Pendidikan Sekolah Albanna Ibu Asriningsih, S.E., Direktur Pengembangan Lembaga Bapak Dr. Mashudi, S.Pd., M.M. dan Ketua Komite SMA Albanna Ibu Luly.

Dengan diadakannya kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat patriotisme, nasionalisme, memperkuat rasa kebersamaan, dan meningkatkan rasa kreatifitas. Selain itu dapat belajar untuk berkomunikasi dalam kelompok, memberi atau mengikuti arahan, dan saling bahu-membahu untuk mencapai tujuan bersama.

Leave a comment